Tips-Tips Merawat Anjing Kesayangan Supaya Selalu Sehat

 

Anjing adalah hewan peliharaan yang dimiliki banyak orang, memelihara anjing berguna untuk mengurangi stress akibat pikiran, begitu juga anjing merupakan sahabat setia dan cocok dijadikan teman di rumah.

Tetapi anjing juga merupakan makhluk hidup yang bisa terjangkit penyakit ataupun berkurangnya kesehatan tubuh.

Berikut adalah tips-tips untuk merawat anjing kesayangan agar selalu sehat dan bugar:

 

1.Pastikan Vaksin Lengkap

Vaksin pada hewan peliharaan merupakan sesuatu yang wajib, apalagi untuk hewan peliharaan seperti anjing, banyak virus-virus yang dapat menyebabkan anjing kesayangan anda menjadi sakit dan juga meninggal.

Maka dari itu anda sebagai owner harus melakukan vaksinasi lengkap terhadap anjing anda sejak dini, supaya antibodi pada tubuh anjing bisa kebal dari berbagai macam virus.

 

2.Melakukan Check Up Kesehatan Rutin

Kunjungan rutin ke dokter hewan adalah kegiatan yang sangat bermanfaat, karena dengan mengecek kesehatan anjing kesayangan anda secara berkala, maka anda dapat memantau kesehatan dari anjing kesayangan anda.

Dokter akan mulai memeriksa dan menanyakan sifat anjing kesayangan anda seiring berkembangnya usia pada anjing anda.

Pastikan anda memeriksa kesehatan anjing anda di dokter hewan yang memiliki sertifikat dan fasilitas yang lengkap yah.

 

3.Makanan Yang Bergizi

Untuk menjaga kesehatan tubuh, manusia harus mengkonsumsi makanan yang bernutrisi tinggi, begitu pula dengan anjing, dengan menjaga pola makan dan gizi yang diberikan akan membuat anjing kesayangan anda sehat.

Protein, lemak, vitamin, dan mineral dengan jumlah yang sesuai dengan jenis anjing anda mampu membuat pertumbuhan anjing anda menjadi sempurna.

 

4.Memberikan Aktivitas Fisik

Setelah memberikan makanan yang tepat, jangan lupa juga untuk memberikan anjing kesayangan anda aktivitas fisik seperti berlari bersama anda, mengelilingi jalanan dengan santai, atau bisa juga bermain lempar tangkap dengan anjing anda.

Dengan melakukan aktivitas fisik, metabolisme tubuh pada anjing anda akan menjadi baik dan pertumbuhan anjing anda menjadi bagus sehingga anjing anda terhindar dari obesitas.

 

5.Menjaga Kebersihan

Kebersihan adalah sesuatu yang paling penting bagi kesehatan peliharaan, sehingga tidak ada bakteri maupun virus yang dapat menyerang kesehatan anjing kesayangan anda.

mulai dari membersihkan area tempat dia tidur,  tempat makan, dan juga kebersihan pada tubuh anjing itu sendiri.